Notification

×

Iklan

Iklan

Polres Muaro Jambi Gelar Doa Bersama Sukseskan Pemilihan Kepala Daerah 2024

Kamis, 21 November 2024 | Kamis, November 21, 2024 WIB Last Updated 2024-11-21T13:19:16Z



The Jambi Times,  MUARO JAMBI | Dalam rangka menggelar doa bersama sukseskan pemilihan kepala daerah  serentak 2024 aman dan damai berlangsung di aula wira pratama Polres muaro jambi, Kamis pagi 21/11/24.


Kegiatan Dihadiri langsung Kapolres Muaro Jambi AKBP Heri Supriawan, S.I.K, M.H.Pj Asisten I Setda Kab. Muaro Jambi Gartam Handayani, S.H., M.H. Dandim 0415/Jambi diwakili Pabung Muaro Jambi Kodim 0415- BTH Mayor Inf Benny. Para PJU Polres Muaro Jambi. Kepala Kejaksaan Negeri Muaro Jambi diwakili JPU Reyn Chusnein, S.H. Sekretaris Pengadilan Agama Sengeti Syafrianto, SAg, M.H.Ketua KPU Kab. Muaro Jambi Almuttaqin, S.H.i.,M.H. Ketua Bawaslu Kab. Muaro Jambi Dedi Wahyudi, S.E., M.E. dan Para Tamu undangan lainya.


Dalam sambutannya Kapolres Muaro Jambi Akbp Heri Supriawan, S.I.K, M.H mengatakan  Atas nama besar Polres Muaro Jambi saya mengucapkan selamat datang dan terimakasih kepada bapak ibu sekalian telah dapat hadir disini  dalam rangka Do’a bersama untuk Pilkada Serentak Tahun 2024 yang Aman dan Damai Di Kabupaten Muaro Jambi


Dalam Pilkada tahun 2024 ini akan ada fase yang sangat krusisial yaitu fase pemungutan dan penghitungan surat suara. Besar Harapan kita dengan pilkada ini, nantinya akan dipilih pemimpin baru yang dipercaya, dapat memberikan arah baru, dan untuk menuju indonesia emas.


Selain itu Ketua KPU Kabupaten Muaro Jambi Al muttaqin menyampaikan juga berpesan  Terhitung sekira 6 hari lagi kita akan berada pada momentum yang sangat penting yaitu Pemungutan Dan Penghitungan Suara Pilkada Tahun 2024.


Saya Minta kepada bapak ibu semua disini, mari kita sukseskan pilkada tahun 2024 ini untuk menentukan nasib bagi Kabupaten Muaro Jambi kedepannya.


Dalam pemilihan biasa nya pemilih wajib menunjukkan Surat C Pemberitahuan dan KTP, namun dengan ada nya aturan baru jika pemilih tidak mempunyai KTP bisa diganti dengan Surat Pengganti dari Dukcapil (Biodata KTP).


Saya minta kepada bapak ibu tidak hanya jadi pemilih yang cerdas saja namun tetap datang ke TPS menggunakan hak pilih nya untuk memilih pemimpin baru yang bisa memimpin Muaro Jambi lebih baik kedepannya


PJ Bupati Kabupaten Muaro Jambi yang diwakili oleh asisten 1 Muaro Jambi Gartam Handayani SH MH mengatakan juga mengucapkan Terimakasih kepada bapak kapolres Muaro Jambi yang telah menyelanggarakan dan mengundang kita semua ke acara Do’a bersama untuk pilkada 2024 yang aman dan damai.


Besar Harapan kita bersama, Pilkada 2024 Kabupaten Muaro Jambi ini dapat berjalan dengan baik serta aman dan sukses.dan mengajak kepada bapak ibu sekalian mari kita ciptakan situasi pilkada tetap aman dan kondusif.ungkapnya (Noval)

×
Berita Terbaru Update