The Jambi Times, MUAROJAMBI | Dalam Rangka memetakan 3 tempat pemungutan suara atau TPS masuk dalam katagori rawan di kecamatan sungai gelam pada pilkada serentak di tahun 202
Untuk itu demi kelancaran dan keamanan jalannya pilkada serentak tahun 2024 jajaran Polsek sungai gelam tinjau 3 TPS yang di nilai rawan pada pilkada serentak 2024 tersebut
Kapolres Muaro Jambi AKBP Heri Supriawan SIK MH melalui Kapolsek Sungai gelam Iptu usaha Sitepu SE menyampaikan 3 TPS yang masuk katagori rawan di kecamatan sungai gelam pada pemilihan kepala daerah serentak tahun 2024.
3 TPS yang di nilai rawan ini berada di desa ladang panjang kecamatan sungai gelam kabupaten Muaro Jambi.
Adanya 3 TPS rawan ini di ketahui berdasarkan pemetaan yang di lakukan pihak kepolisian sektor Sungai gelam 3 tps ini yakni TPS 06,08,09.Tps 06 itu sendiri meliputi RT 18/19 dan RT 27.
Kemudian TPS 09 meliputi RT 23 /24 dan sebagai RT 25S elanjutnya TPS 09 meliputi RT 25 dan RT 26
Kapolres Muaro Jambi AKBP Heri Supriawan SIK MH melalui Kapolsek Sungai gelam Iptu usaha Sitepu SE menyampaikan 3 tps yang di nilai rawan tersebut karena lokasi perbatasan dengan kabupaten Musi Banyuasin provinsi Sumatera Selatan.
Kemudian kondisi infrastruktur jalan 3 rusak membuat masyarakat kesulitan menuju TPS lantaran berlumpur dan sulit dilalui sepeda motor kika diguyur hujan.Selain itu dilokasi tps juga tidak terdapat jaringan seluler maupun jaringan internet.
Untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan Polsek sungai gelam akan menempatkan dua personil polri yang setiap lokasi dari dari 3 tps yang dinilai rawan tersebut.Polisi juga berkoordinasi dengan pemerintah daerah untuk menyiapkan 6 mobil dobel kabin gunamembantu masyarakat yang terjebak jalan rusak untuk menyalurkan hak pilihnya ke tps.
Kapolsek Sungai gelam mengajak masyarakat Iptu usaha Sitepu mengajak masyarakat untuk menyalurkan hak pilihnya ke tps.
Anggota kpps TPS 09 desa ladang panjang kecamatan sungai gelam Ida rusmina mengatakan saat ini persiapan pihaknya jelang pencoblosan telah mencapai 80 persen,TPS 09 sendiri mengambil tempat di lokasi pabrik PT bahari gembira ria atau Bgr
Ida rusmina anggota kpps TPS 09 desa ladang panjang menyampaikan di ketahui wilayah kecamatan sungai gelam kabupaten Muaro Jambi memiliki 137 TPS yang jumlah DPT sebanyak 56.293 pemilih tersebar di 15 desa
Pelaksanaan pilkada serentak tahun 2024 akan di laksanakan serentak pada 27 November 2024 mendatang.pungkasnya (Noval)