Notification

×

Iklan

Iklan

Pj Bupati Muarojambi Instruksikan PUPR Bersama DPR RI

Rabu, 31 Mei 2023 | Rabu, Mei 31, 2023 WIB Last Updated 2023-05-31T14:27:53Z



The Jambi Times, MUARO JAMBI | Pemerintah Kabupaten Muarojambi dibawah kepemimpinan Pj Bupati Bachyuni Deliansyah terus bergerak cepat membangun Kabupaten Muarojambi dari berbagai sektor. 

Di sektor Pembangunan Infrastruktur Jalan, Pj Bupati Bachyuni menginstruksikan  Dinas PUPR terus berkoordinasi dan berkomunikasi Intens dengan Balai  Pelaksanaan Jalan Nasional Jambi.  

“Pj Bupati menginstrusikan Dinas PUPR terus berkoordinasi serta menyampaikan data tekhnis kondisi jalan dengan Balai P2JN Jambi, dalam rangka usulan tambahan penanganan ruas jalan daerah di Kabupaten Muarojambi,” kata Yultasmi Kadis PUPR Muarojambi.

Bersama Kepala Balai dan Tim BP2JN Jambi serta Anggota DPR RI H Bakri, pada Rabu (31/05) siang, melakukan identifikasi lapangan kondisi akses jalan ke lokasi Agro Wisata Sentra Nanas Desa Tangkit Baru.

“In Sya Allah ruas jalan Desa Tangkitbaru Agro Wisata Sentra Nanas terbesar di Propinsi Jambi yang saat ini dalam kondisi rusak parah akan segera ditangani,” ujarnya. 

Dijelaskannya target penanganan Jalan Poros Desa Tangkit Baru Agro Wisata Sentra Nanas target penanganan efektif dan fungsional  sepanjang 3 hingga 4 kilometer. 

“Insya Allah pelaksanaan fisiknya juga dapat ditangani dalan kurun waktu yang  bersamaan dengan ruas jalan yang disetujui pada saat kunjungan Bapak Presiden, Bapak Mentri PUPR yang didampingi  Gubernur dan Pj Bupati serta H.Bakri Anggota DPR RI kemarin,” tandasnya. (Feri).
×
Berita Terbaru Update